SORONG (Hidayatullah.or.id) — Anggota DPRD Provinsi Papua Barat Abdullah Gazam melakukan peletakan batu pertama (ground breaking) pembangunan gedung BLK Komunitas di Pondok Pesantren Hidayatullah Kabupaten Sorong, Jln. Supriadi SP3 Distrik Mayamuk, Kabupaten Sorong, Papua Barat, Ahad, 24 Rabiul Awal 1443 (31/10/2021).
Turut hadir dalam acara ini jajaran PW PKB Papua Barat, DPW Hidayatullah Papua Barat, PC PKB Kabupaten Manokwari, Ketua DPD Hidayatullah Kota Sorong, Muslimat Hidayayullah Kabupaten Sorong, Fatayat NU Kota Sorong, Pemuda Hidayatullah Kabupaten Sorong, Forum Alumni Hidayatullah Kabupaten Sorong dan wali santri Ponpes Hidayatullah Kabupaten Sorong.
Dalam sambutannya Anggota DPRD Provinsi Papua Barat Abdullah Gazam menyampaikan, bahwa, Alhamdulillah di tahun ini Papua Barat mendapatkan gedung BLK Komunitas dari pemerintah pusat melalui Kementerian Ketenagakerjaan sebanyak 10 paket.
“Dan Pondok Pesantren Hidayatullah Kabupaten Sorong ini adalah penerima BLK pertama yang melakukan acara pelatakan batu pertama gedung BLK di tahun 2021. Jadi Hidayatullah Kabupaten Sorong selangkah lebih maju,” kata Gazam.
Abdullah Gazam yang juga selaku ketua PW PKB Papua Barat menambahkan mengapa pondok pesantren ini penting untuk mendapat perhatian, karena, terang dia, di pondok pesantren merupakan tempat melakukan pendidikan dan peningkatan SDM tetapi belum atau jarang sekali tersentuh bantuan.
“Sehingga hari ini adalah “sentuhan Allah” yang kiranya akan terus berkelanjutan kedepan. Karena pondok pesantren juga membutuhkan perhatian yang lebih dari kita semua termasuk pemerintah pusat, pemerintah daerah, provinsi dan kabupeten kota,” katanya.
Pimpinan Pondok Pesantren Hidayatullah Kabupaten Sorong Ust. Anang Ma’ruf, S.Pd.I dalam sambutannya mengungkapkan rasa syukur atas bantuan Gedung BLK Komunitas, jurusan Komputer yang diberikan oleh pemerintah ini.
“Kiranya bantuan ini bukan bantuan yang pertama dan terakhir, masih banyak yang kami perlulan untuk menunjang pendidikan di pondok pesantren ini terutama gedung asrama,” imbuh Anang.
Kata Anang, karena minimnya asrama yang ada sehingga ditahun ini pihaknya mengalihfungsikan dua ruang kelas menjadi asrama sementara.
“Semoga melaui anggota dewan provinsi bisa memberikan perhatian berkelanjutan untuk Pondok Pesantren Hidayatullah Kabupaten Sorong ini,” pungkasnya seraya menyebut Abdullah Gazam.
Disela acara ini dilakukan pelantikan Ketua Forom Alumni Pondok Pesantren Hidayatullah Kabupaten Sorong yang baru terbentuk sehari sebelumnya dan menunjuk Ust Raju Atid Sewu, SH sebagai ketua.
Diharapkan dengan terbentuknya Forum Alumni ini bisa mempererat Ukhuwah dan bisa menjadi wadah untuk merangkul seluruh alumni yang tersebar di seluruh Indonesia.
Acara dilanjutkan dengan simbolis peletakan batu pertama dan meninjau lokasi Pondok Pesantren Hidayatullah Kabupaten Sorong yang masih terus melakukan pengembangan.*/Miftahuddin