AdvertisementAdvertisement

Muslimat Hidayatullah Apresiasi Program Literasi Keuangan Perempuan OJK

Content Partner

JAKARTA (Hidayatullah.or.id) — Muslimat Hidayatullah (Mushida) mengapresiasi program edukasi keuangan yang digelar oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dalam komitmennya meningkatkan literasi keuangan masyarakat, khususnya perempuan.

Talkshow Edukasi Keuangan yang digelar OJK bertempat di Gedung Dhanapala, Jakarta, Selasa, 18 Dzulhijah 1445 (25/6/2024) ini menjadi bagian dari program Ibu, Anak dan Keluarga Cakap Keuangan (BUNDAKU) yang digagas oleh OJK.

Perwakilan Pengurus Pusat (PP) Mushida yang hadir antara lain Ina Sriwahyuni (Ketua Departemen Ekonomi), Zahratun Nahdhah (Ketua Departemen Perkaderan), dan Saryati (Ketua Departemen Sosial) bersama anggota Muslimat Hidayatullah lainnya.

Selain menghadiri talkshow, Muslimat Hidayatullah juga mendapat kesempatan untuk berpartisipasi dalam pameran yang digelar oleh OJK.

Ketua Departemen Ekonomi PP Muslimat Hidayatullah Ina Sriwahyuni mengatakan keikutsertaan Muslimat Hidayatullah dalam acara ini merupakan wujud komitmen organisasi dalam meningkatkan literasi keuangan perempuan.

Melalui berbagai program edukasi dan pelatihan, kata Ina, Muslimat Hidayatullah diharapkan dapat membantu perempuan dalam mengelola keuangan mereka dengan lebih baik, sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan keluarga dan bangsa.

“Talkshow Edukasi Keuangan yang diselenggarakan oleh OJK ini merupakan langkah penting dalam meningkatkan literasi keuangan masyarakat, khususnya perempuan,” kata Ina.

Menurut Ina, dengan pemahaman yang lebih baik tentang keuangan, perempuan dapat mengambil keputusan yang tepat dalam mengelola keuangan mereka, sehingga dapat mewujudkan masa depan yang lebih cerah bagi diri sendiri, keluarga, dan bangsa.

Bertempat di Gedung Dhanapala, Jakarta, acara kegiatan ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting seperti Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Ketua Dewan Komisioner OJK Mahendra Siregar, dan Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi dan Perlindungan Konsumen Otoritas Jasa Keuangan, Friderica Widyasari Dewi.

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, dalam kapasitasnya sebagai keynote speaker, menekankan pentingnya literasi keuangan bagi kemajuan bangsa.

“Literasi keuangan penting, karena sebuah bangsa yang ingin mewujudkan kesejahteraan, kemakmuran dan keadilan serta kebersamaan tidak mungkin diwujudkan tanpa pembangunan di bidang ekonomi,” jelasnya.

Pembangunan di bidang ekonomi ini, lanjut Sri Mulyani, erat kaitannya dengan kemampuan individu untuk memenuhi kebutuhan diri sendiri, keluarga, masyarakat, dan bangsa.

Rangkaian talkshow kali ini juga menghadirkan narasumber kompeten dari berbagai sektor keuangan, di antaranya Tribuana Tunggadewi (Direktur Compliance & Human Capital Bank Syariah Indonesia, Risa E. Rustam (Direktur Keuangan dan SDM, PT Bursa Efek Jakarta), Nurhaida (Komisaris PT Permodalan Nasional Madani), dan Anika Faisal (Komisaris PT Bank Jago, Tbk).

Pada kesempatan tersebut para narasumber berbagi pengetahuan dan pengalaman mereka terkait berbagai topik penting dalam pengelolaan keuangan, seperti perencanaan keuangan keluarga dan pentingnya menabung dan berinvestasi.

Narasumber juga berbagai ilmu dan pengalaman tentang bagaimana memilih produk dan layanan keuangan yang tepat, dan bagaimana mengelola keuangan dengan bijak dan terhindar dari penipuan keuangan. (ybh/hidayatullah.or.id)

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Indeks Berita Terbaru

Rumah Qur’an Jayakarta sebagai Rumah Pemberdayaan Wujudkan Kemandirian Ekonomi Santri

JAKARTA (Hidayatullah.or.id) -- Bulan Ramadan bukan sekadar waktu untuk memperbanyak ibadah, tetapi juga momentum untuk meningkatkan produktivitas. Rumah Qur'an...
- Advertisement -spot_img

Baca Terkait Lainnya

- Advertisement -spot_img