SUKOHARJO (Hidayatullah.or.id) — Pesantren Hidayatullah Sukoharjo dan Dewan Pengurus Daerah (DPD) Sukoharjo meluncurkan (launching) aplikasi digital berupa Apps Pondok Roja serta Pesantren Wirausaha (Perwira) Tebar Salam dalam rangkaian acara Rapat Kerja Daerah (Rakerda) gabungan Hidayatullah Sukoharjo – Wonogiri, Ahad, 5 Rajab 1443 (6/2/2022).
Direktur Perwira Tebar Salam Izzul Muslimin pada sambutannya dalam peluncuran tersebut mengatakan peluncuran aplikasi ini merupakan salah satu ikhtiar menjawab tantangan zaman baik di bidang kewirausahaan maupun penguatan jatidiri bagi setiap muslim ditengah tantangan yang ada.
“Untuk menjawab hal itu maka, Pesantren Wirausaha atau Perwira Tebar Salam didirikan,” kata Izzul.
Izzul melanjutkan, pihaknya melalui program dan pengembangan apps ini ingin mewadahi generasi muda sehingga apa yang menjadi minat dan kompetensi mereka dapat tersalurkan dengan baik.
Menurut Izzul, pewadahan dan pemantapan skil sumber daya insani di bidang industri kreatif digital sangat perlu dilakukan apalagi sektor ini telah menjadi tren dewasa ini.
“Penyiapan sumber daya insani untuk menyokong digitalisasi pesantren yang memiliki skill visual grafis, web development. dan lain sebagainya yang berbasis teknologi informasi harus dilakukan,” kata Izzul yang juga content creator yang membesut film pendek “Cadar” ini.
Di kesempatan yang sama, Ketua DPD Hidayatullah Sukoharjo, Ust Sumardi di hadapan hadirin Rakerda dari seluruh Dewan Pengurus Cabang Hidayatullah Sukohajro mengapresiasi ide dan langkah yang telah digulirkan oleh Izzul dan rekan rekan muda lainnya.
Sumardi mendorong agar terus dilakukan inovasi dan melahirkan terobosan demi terobosan yang bermanfaat selaras dengan perkembangan zaman dan teknologi.
“Di era digital ini, pesantren harus berani mendisrupsi diri, supaya pendidikan integral mudah diakses oleh siapapun,” ungkapnya.
Oleh sebab itu, lanjut Sumardi, DPD Hidayatullah Sukoharjo menginisiasi lahirnya satu aplikasi manajemen pesantren Pondok Roja yang nantinya juga bisa diterapkan dalam menejemen pesantren-pesantren di seluruh nusantara.
Rakerda ini digelar di Pesantren Mahasiswa Tahfidzul Qur’an (Pesmaqu) Pondok Roja yang beralamat di Jln. Veteran Barat no. 75 Combongan, Sukoharjo, Jawa tengah.*/Imam Nawawi